Permasalahan penyalahgunaan narkoba yang semakin meningkat secara signifikan menyebabkan penyebaran HIV I AIDS dan infeksi penyakit lainnya seperti, hepatitis dan TBC sehingga merupakan masalah nasional. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh BNN dengan Universitas Indonesia, mengenai data penyalahguna narkoba sampai dengan tahun 2004, sebanyak 3,2 juta orang atau 1,5% dari jumlah penduduk, 572.000 adalah kelompok pecandu narkoba dengan jarum suntik (penasun).
Kondisi tersebut merupakan ancaman serius terhadap kelangsungan hidup dan masa depan masyarakat Indonesia. Oleh karena itu